Wabup Tuti Andriani Perkuat Sinergi Pusat-Daerah, Kuningan Siap Maksimalkan Dukungan Nasional
KUNINGAN – Forwades.com,- Demi mempercepat pembangunan daerah dan memperluas akses program strategis pusat, Wakil Bupati Kuningan, Tuti Andriani, S.H., M.Kn., melakukan serangkaian kunjungan penting ke sejumlah kementerian dan lembaga nasional, Rabu dan Kamis (14-15/05). Langkah tersebut diambil sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Kuningan untuk menjemput bola guna memperkuat kolaborasi lintas sektor.
Dalam kunjungan tersebut, Amih Tuti, sapaan akrabnya, mengawali agenda pada Rabu (14/05) dengan mendatangi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Ia bertemu dengan Deputi Bidang Penanganan Darurat, Mayjen TNI Lukmansyah, M.Tr., untuk membahas peningkatan kapasitas penanganan bencana di Kuningan, terutama dalam kesiapsiagaan dan respons cepat terhadap situasi darurat.
Selanjutnya, Wabup Tuti juga menemui Dirjen Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek, Tatang Muttaqin, S.Sos., M.Ed., Ph.D., membicarakan penguatan pendidikan vokasi yang selaras dengan kebutuhan industri di Kuningan. Program ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan tenaga kerja lokal dan memperluas peluang kerja bagi lulusan pendidikan vokasi di daerah.
Amih Tuti pun menyempatkan diri bertemu dengan Mayor Jenderal TNI M. Naudi, Asisten Teritorial Panglima TNI, putra daerah pituin Kuningan. Pertemuan ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus penjajakan kerjasama di bidang pemberdayaan wilayah dan bela negara.
Tak hanya itu, Amih Tuti juga bersilaturahmi dengan Kepala Badan Gizi Nasional, Dadan Hindayana. Mereka membahas optimalisasi program peningkatan gizi berbasis kebutuhan lokal melalui program Makan Bergizi yang diharapkan dapat menurunkan angka stunting di Kabupaten Kuningan.
Agenda strategis dilanjutkan pada Kamis (15/05) dengan pertemuan bersama Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, Ahmad Riza Patria. Diskusi tersebut fokus pada peningkatan kapasitas pemerintahan desa, didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kuningan, Budi Alimudin.
Pada hari yang sama, Wabup Tuti juga bertemu Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, di sela-sela peluncuran Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih di Jawa Barat. Pertemuan tersebut menjadi ajang strategis untuk menggali peluang kerjasama dalam program ketahanan pangan berbasis komunitas desa.
Rangkaian kunjungan tersebut merupakan wujud nyata arahan Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., yang terus mengimbau jajarannya untuk memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat demi percepatan pembangunan daerah. “Sinergi lintas sektor adalah kunci utama untuk mewujudkan Kuningan yang lebih maju dan berdaya saing. Kita harus proaktif menjalin kolaborasi,” tegasnya.
Kunjungan ini diharapkan dapat membuka pintu bagi berbagai program bantuan pusat yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup masyarakat Kuningan, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan, pemberdayaan desa, dan penanganan bencana.(Moris)
Post a Comment