BK Sahabat Siswa
Oleh : Adni Fitriyah
BK itu apa sih ?
Mungkin dalam jenjang PAUD, TK dan SD masih belum mengenal BK, namun dalam jenjang SMP/Mts dan SMA/SMK/ MA pasti sudah mengenal BK.
BK yaitu bimbingan dan konseling.Tugasnya untuk memberi bantuan kepada siswa siswa agar dapat mengembangkan potensi dirinya ataupun memecahkan permasalahan yang dialaminya agar bisa mencapai tugas tugas perkembangannya.
Namun ada siswa siswi yang masih belum paham peran BK di sekolah, karena masih banyak siswa yang menganggap BK itu untuk anak anak bermasalah saja, sehingga disamakan dengan polisi sekolah. Padahal guru BK perannya untuk membantu seluruh siswa agar dapat mencapai tugas tugas perkembangannya.
BK juga berfungsi sebagai pemahaman, pencegahan agar tidak terjadi masalah,pengentasan untuk menyelesaikan masalahnya dan mengembangkan kemampuan/potensi siswa.
Maka peran BK sebenarnya sebagai sahabat siswa, karena siswa dapat leluasa untuk curhat , bercerita mencurahkan semua masalah masalah yang dihadapi, bisa berupa masalah masalah pribadi,masalah belajar,masalah sosial maupun masalah karir sesuai bakat,minat dan kemampuannya.
Siswa itu unik yaitu berbeda beda karakternya ,kemudian masalahnya pun berbeda beda pula, maka solusi yang diberikan juga berbeda , maka disini peran BK harus siap mendengarkan keluh kesah siswa agar menemukan solusi untuk permasalahan yang dihadapi.
Maka siswa bisa bercerita dan curhat dengan guru BK dengan leluasa dan nyaman karena BK sebagai sahabat siswa agar bisa membuat siswa menjadi lebih nyaman ketika berada di sekolah.
Maka hayu jangan malu dan takut untuk curhat dengan guru BK, karena guru BK adalah sahabat siswa.***
Post a Comment